Bolehkah Sunscreen untuk anak
Bolehkah Sunscreen untuk anak
Bolehkah Sunscreen digunakan untuk
anak-anak? simak penjelasannya disini, pilih sunscreen dengan kandungan aman
dan nyaman di kulit.
Sinar matahari menjadi hal yang
tidak bisa dihindari oleh siapapun, terkecuali anak-anak.
Meskipun mengandung vitamin D yang
baik bagi tubuh, sinar matahari juga bisa berbahaya.
Mengingat kandungan sinar
ultraviolet di dalamnya yang bisa merusak kulit, seperti rasa terbakar atau
gosong dan bahkan dapat menyebabkan kanker kulit.
Untuk itu, perlu perlindungan
ekstra, yaitu menggunakan sunscreen.
Namun, bolehkah anak-anak
menggunakan sunscreen juga ya Mam?
Apakah kulit anak yang masih
sensitif dapat menerima produk sunscreen tanpa reaksi negatif?
Mari disimak jawaban selengkapnya
mengenai perlukah anak menggunakan sunscreen dikutip dari berbagai sumber.
Kapan si Kecil boleh menggunakan sunscreen
Mama mungkin pernah mendengar bahwa
bayi di bawah 6 bulan belum boleh menggunakan sunscreen, namun pernyataan itu
keliru.
American Academy of Pediatrics menyatakan
bahwa sunscreen aman digunakan pada anak-anak yang lebih muda.
Terutama jika hanya digunakan pada
area kecil di kulit yang terpapar sinar matahari dan tidak dilindungi oleh
pakaian.
Penggunaan sunscreen lebih berkaitan
dengan menghindari bahaya terlalu banyak sinar matahari dan menghindari risiko
terbakar sinar matahari.
Meskipun demikian, sebaiknya
anak-anak yang lebih muda harus dijauhkan dari sinar matahari langsung karena
kulitnya masih sangat sensitif sehingga dapat dengan mudah terbakar.
Kulit anak di bawah usia 6 bulan
juga mungkin tidak dapat menangani kepanasan daripada anak-anak yang lebih
besar.
Jadi, penggunaan sunscreen
diperbolehkan pada usia berapapun. Namun, perhatikan dengan cermat untuk
menghindari reaksi negatif pada kulit anak.
Cara yang paling aman adalah dengan
menghindari sinar matahari langsung, bila pun terpaksa keluar rumah saat
matahari terik, pilihlah tempat yang teduh.
Memilih sunscreen yang aman untuk anak
Penting bagi Mama untuk cermat dalam
memilih sunscreen, yaitu dengan memerhatikan komposisi yang aman serta nyaman
pada kulit anak.
Mengingat kulit si Kecil tak seperti
kulit orang dewasa, kulit mereka jauh lebih sensitif sehingga rentan alergi
maupun iritasi.
Mengutip laman verywellfamily,
berikut tips-tips memilih produk sun screen :
- Pilihlah sunscreen dengan kandungan SPF minimal 15 agar
dapat memberikan perlindungan UVA dan UVB,
- Gunakan sunscreen anak-anak tanpa kandungan bahan yang
dapat memicu iritasi atau alergi,
- Cari yang bebas pewangi dan pilih sunscreen dalam bentuk
praktis untuk digunakan anak.
Cara tepat menggunakan sun screen pada anak
Setelah menemukan produk sunscreen
yang sekiranya aman dan nyaman digunakan untuk si Kecil. Mama perlu tahu cara
tepat menggunakannya.
Baik bayi maupun anak-anak yang
lebih tua, gunakanlah sunscreen secukupnya sesuai dengan kebutuhan.
Jika bingung, ikuti petunjuk
penggunaan pada kemasan produk sunscreen.
Pastikan untuk menggunakan sunscreen
kembali secara teratur dan setidaknya setiap 2 jam sekali atau lebih sering
jika anak Mama berenang atau sedang berkeringat.
Waktu penggunaan sun screen
Gunakanlah sunscreen setidaknya 30
menit sebelum anak akan terkena sinar matahari, tetap aplikasikan sunscreen
meskipun di luar sedang mendung.
Hal ini karena awan tidak menyerap
semua radiasi UV yang dapat membahayakan anak.
Selain itu, sebaiknya Mama tidak
membawa si Kecil ke luar rumah saat sinar matahari sedang terik-teriknya, yaitu
pada 10 pagi hingga 4 sore.
Selalu berikan perlindungan maksimal
dari paparan sinar matahari langsung karena berisiko bagi kulit anak.
Tetap beri perlindungan lain agar maksimal
Mengingat sinar matahari yang dapat
berbahaya, Mama harus tetap memberikan perlindungan maksimal.
Tak hanya menggunakan sunscreen
saja, beri juga anak perlindungan fisik.
Misalnya, pakaian yang dapat
melindungi kulit, seperti celana panjang yang ringan dengan kemeja lengan
panjang.
Tak hanya itu, Mama juga bisa
menggunakan stroller, topi, atau payung.
Namun, tetap pilih bahan yang mudah
menyerap keringat sehingga anak tetap nyaman.
Jangan lupa untuk tetap jaga jarak
ketika membawa anak beraktivitas di luar rumah selama kondisi pandemi ini.
Itulah beberapa informasi mengenai
penggunaan sunscreen pada anak dan tips melindungi si Kecil dari bahaya sinar
matahari.
Semoga dapat bermanfaat.
Penutup
Demikian artikel dari Kamus Mama mengenai Bolehkah Sunscreen untuk anak.
Mohon saran dari pembaca untuk
kelengkapan isi artikel ini, silahkan saran tersebut dapat disampaikan melalui
kolom komentar.
Baca artikel lain :
- Gejala Alergi Makanan pada Anak
- Cara Menangkal Kemarahan Anak
- Kepribadian Anak, apa saja jenisnya
- Ciri Anak Overstimulasi
- Dampak Stunting pada Anak
- Tips Mencegah Anak Mabuk Perjalanan
Sumber referensi :
- berbagai sumber
Posting Komentar untuk "Bolehkah Sunscreen untuk anak"